Sewaktu kuliah dulu, saya tinggal di asrama. Hampir semua warga asrama tercatat sebagai pendonor darah. Termasuk saya. Jadi kapanpun ada kebutuhan mendesak dari rumah sakit untuk golongan darah tertentu, kami segera dikontak. Yang saat itu siap, segera diberangkatkan untuk mendonorkan darah.

Dari sekian puluh kali mendonorkan darah, baru sekali saya mendapat pengalaman menarik. Seorang wanita mengalami pendarahan hebat ketika melahirkan. Saya dan satu orang teman mendapat giliran mendonorkan darah. Beberapa minggu kemudian, orang itu datang ke asrama untuk mengucapkan terima kasih. Saya tersentuh ketika dia mengatakan, "Sekarang sebagian hidup mas sudah ada dalam diri saya. Terima kasih, semoga saya tidak menyia-nyiakan kemurahan hati mas." Luar biasa.

Saat itu untuk yang pertama kali saya sadar dengan jelas, sejelas-jelasnya bahwa hidup saya bisa menjadi bagian dari hidup orang lain. Yang saya berikan tidak hilang lenyap begitu saja tetapi hidup pada diri orang lain. Alangkah besar arti pemberian saya bagi orang lain terutama pada saat dibutuhkan.

Sekarang saya semakin sadar, bukan hanya darah, tetapi setiap pemberian yang mengalir dari hidup saya selalu berarti. Mungkin hanya sekeping receh, setangkai senyum tulus, atau selintas sapaan akrab. Seringkali saya tidak tahu apa artinya bagi mereka, tetapi percayalah walaupun mereka sendiri juga tidak terlalu memperhitungkan, pemberian itu pasti berarti.
Add to Cart
For PDF pattern only. The file will send directly to your email. Including the instruction sheet detailing color of fabric, sizes, a complete color listing (number of skeins to purchase)


info harga terbaru dan harga paket (kits) silahkan hubungi:
masdriyo@gmail.com
Whatsapp chat | Messenger
Send pictures to convert